Kamu yang selalu ada di saat aku butuh, bahkan saat aku tidak meminta
Ini surat buatmu . . .
Hari ini aku kehilangan kesempatan untuk bersamanya
Aku, dengan gontai, memang harus pulang dengan kekalahan di pundakku
Layaknya sebuah kidung, kisah kami pasti akan ada akhir
Kamu tahu aku menyesal
Semua alasan yang aku telah ucap, tak berarti walau hanya sedikitnya saja
Lalu, malam ini kamu menemaniku seperti biasa, bahkan saat aku tidak meminta
Mengatakan ribuan kata yang mengalun, menghibur dengan caramu sendiri
Kata yang membuat aku terdoktrin untuk mendengar, walau kadang sedih, namun kadang tersenyum
Semua yang kamu perbuat menurutku adalah sebuah trik pikiran
Lantunan suara yang kamu bawa tak jarang membuatku terikat dalam rekam memori
Magis? Apakah itu kuasa yang kamu miliki?
Kuasa yang mampu mengangkat diriku ke permukaan atau justru tenggelam lebih dalam
Kamu berkata, "Kita akan menemukan cinta lain hari, coba bangun dan perbaiki diri."
"Menarilah ikuti langkahku, aku akan membimbingmu karena inilah hal yang tepat untuk kita"
Lalu, seperti diatur dari alam bawah sadar, maka aku akan lupa apa itu kesakitan
Hai, kamu yang selalu ada, bahkan saat aku tidak meminta
Hal yang selalu aku cari saat semua tidak sejalan dengan harapku
Akankah kamu selalu memenuhi rongga telingaku dan meramaikan rima hidupku?
Bisakah kamu tak peduli untuk selalu menemaniku dengan miliaran nada yang kamu suguhkan?
Sungguh, walau aku tak pernah mengatakannya, tapi tak dapat terbayangkan bila tanpamu
If there's music in the night, and it's really, really right, it's the only thing oh I need . . .
It intoxicates your mind, all your troubles left behind, so come on and take my lead . . .
It's not just me who feels it, music plays a mind trick . . .
Watch me forget about missing you . . .
Ya! Sepagi ini pun kamu sudah berpetuah
Kutipan-kutipan penguat untukku teracik sempurna dalam dirimu
Tentu saja, aku akan melupakan apa yang memang harus dilupakan
Dan saat itu, kamu akan melihat bahwa aku akan melewati semuanya
Terima kasih atas keberadaanmu, dear musik . . .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar