Akhir-akhir ini mikir kalau sebuah situs jejaring sosial gue udah mulai nggak bisa menampung apa yang pengen gue keluarkan (dibaca: yang dirasakan dan pikirkan). Berpikir bahwa tempat itu sudah mulai tidak nyaman dan tidak dapat membuat gue bebas menulis tanpa ketakutan bahwa orang lain akan bosan dengan kata-kata gue. Berpikir bahwa tempat itu serasa tidak lagi dapat memahami penggunanya, yaitu gue sendiri. Jadi, wajar kalau blog ini dan 2 blog gue lainnya, hanya diisi dengan kalimat-kalimat singkat, bukan sebuah karya atau tulisan yang bercerita dari awal hingga anti-klimaks. Gue mulai menggangap blog ini adalah pengganti jejaring sosial gue yang lama. Bahkan mungkin, kelak blog hanya gue isi dengan 140-160 karakter, hanya bedanya tanpa ada mention atau retweet.
Ditulis: Saat moodswing, siang hari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar